LIPUTANINSPIRASI, Sidoarjo— Pelaksanaan Pondok Ramadan 1446 H di SMK Krian 1 Sidoarjo mulai dilaksanakan tanggal 20 Maret 2025 hingga 25 Maret 2025. Banyak kegiatan yang telah dilakukan untuk meningkatkan ketakwaan dan meningkatkan kualitas keimanan para siswanya.
Selain kegiatan rutin materi di kelas masing-masing, lanjut salat ashar berjamaah, persiapan dan berbuka bersama, salat maghrib berjamaah lanjut salat Isya hingga salat tarawih berjamaah. Ada juga kegiatan yang sangat menarik untuk mewadahi kreativitas siswanya dengan menggelar ‘Festival Ramadan 2025’ hingga Pesantren Kilat di Pondok Pesantren Darul Falah.
Saat pembukaan Kepala SMK Krian 1 Sidoarjo Dhini Mekarsari, S.Pd M M.Pd berharap kepada seluruh siswanya agar bisa memanfaatkan bula suci Ramadan ini dengan memaksimalkan ibadahnya.
“Di bulan Ramadan ini keluarga besar SMK Krian 1 Sidoarjo diharapkan bisa memaksimalkan bulan penuh ampunan. Kita bersyukur masih ditemukan Ramadan, karena semua umat muslim ingin bertemu Ramadan tahun berikutnya,” jelasnya.
“Karena manusia tidak tahu umur itu sampai kapan. Makanya di bulan Ramadan ini kita terus berdoa minta panjang umur minta sehat, minta sukses. Mintalah yang terbaik yang kalian butuhkan,” pesannya.
“Saya juga berpesan, ikutilah Pondok Ramadan ini dengan sepenuh hati, apapun yang kalian lakukan dalam kebaikan adalah bentuk ibadah. Saya juga berpesan agar semuanya tidak meninggalkan satupun kegiatan sampai terakhir,” pesan Bu Dhini_sapaan akrabnya.
Sementara itu, an Koordinator Agama SMK Krian 1 Sidoarjo Saifurwanto, Lc juga berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kualitas ketakwaan dan pemahaman agama. Makannya dalam mengisi bulan suci ramadan dengan aktivitas yang bermanfaat.
Sedangkan adanya Festival Ramadan diharapkan ada talenta siswa-siswi yang muncul sesuai dengan bidang masing-masing. “Sehingga kedepannya menjadi wakil sekolah ketika ada lomba di luar sekolah,” harapnya.
Ia tambahkan, Festival Ramadan ini bentuk menjalankan perintah Allah SWT, yaitu Fastabiqul Khairat “Berlomba-lomba dalam kebaikan”. (Al-Baqarah ayat 148 dan Al-Maidah ayat 48). “Sehingga peserta didik SMK Krian 1 Sidoarjo terbiasa dengan kegiatan positif, inovasi, visioner dan semakin maju untuk masa depannya,” tambah Saifurwanto.(mad/aba)