LIPUTANINSPIRASI, Surabaya— Ketua PGRI Jawa Timur Djoko Adi Waluyo bersama jajaran pengurus telah bersilaturahmi dengan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Aries Agung Paewai sekaligus Pj. Walikota Batu, pada (13/11/2024) di ruang Pertemuan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Jl. Gentengkali 33 Surabaya.
Djoko Adi Waluyo bersama Pengurus bersyukur telah diterima dengan tangan terbuka oleh Kepala Dinas Pendidikan, audiensi menyampaikan beberapa hal.
Diantaranya, tentang persiapan HUT ke 79 PGRI dan Hari Guru Nasional/HGN Tahun 2024, sekaligus mengundang Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur untuk hadir di kegiatan yang akan dilaksanakan tanggal 23 November 2024 di Graha UNESA Surabaya.
Termasuk juga untuk menjelaskan bahwa PGRI Jawa Timur di bawah pimpinan Djoko Adi Waluyo adalah yang sah, dengan tetap memegang/mengakui hasil Konggres PGRI Maret 2024 di Jakarta yang telah memilih Prof. Dr. Unifah Rosyidi sebagai Ketua Umum PB PGRI Pusat serta diperkuat landasan hukum Otentik Organisasi AHU No 0000332.AH.01.08.TAHUN 2024 dari Menkumham RI.
Sekaligus mohon bantuan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur untuk menyampaikan kepada jajarannya di 38 Kabupaten/Kota tentang keabsahan Pengurus PGRI Jawa Timur dengan Ketua Djoko Adi Waluyo dan pengurus Cabang PGRI 38 Kab/Kota di provinsi Jawa Timur.
Di tegaskan oleh Djoko Adi Waluyo, bahwa PGRI Jawa Timur dengan Dinas pendidikan Provinsi Jatim/Pemprov Jatim akan terus bersinergi, berkolaborasi serta mendukung program-program pendidikan. “Diantaranya peningkatan kompetensi guru, kesejahteraan guru dan tenaga kependidikan dan yang lainnya yang ada di wilayah Provinsi jawa Timur,” tegasnya.
“Kami bersama pengurus selalu taat dan patuh AD/ART Organisasi, serta betul-betul bekerja dan berjuang untuk Guru, bukan kepentingan pribadi. Hidup Guru.. Hidup PGRI.. Solidaritas….. Siapa Kita.. Indonesia,” tegas dan semangat Djoko Adi Waluyo bersama para pengurusnya.(mad/aba)